Sosialisasi dan Pelatihan Sistem Informasi Puskesmas (SIP)

Pelayanan kesehatan adalah upaya yang diberikan oleh puskesmas kepada masyarakat, mencakup perencanaan, pelaksanaan, evaluasi, pencatatan, pelaporan dan dituangkan dalam suatu sistem. Sistem informasi puskesmas adalah suatu tatanan yang menyediakan informasi untuk membantu proses pengambilan keputusan dalam melaksanakan manajemen puskesmas untuk mencapai sasaran kegiatannya. Puskesmas wajib melakukan kegiatan sistem informasi puskesmas. sistem informasi puskesmas dapat diselenggarakan secara elektronik maupun non elektronik minimal mencakup pencatatan dan pelaporan kegiatan puskesmas dan jaringannya survei lapangan laporan lintas sector terkait laporan jejaring fasilitas pelayanan kesehatan  di wilayah kerjanya selanjutnya laporan kegiatan puskesmas diselenggarakan melalui komunikasi data hal ini tertuang dalam permenkes no.75/2014.

Berdasarkan hal tersebut diatas Dinas Kesehatan Aceh Melalui seksi data dan informasi mengadakan kegiatan sosialisasi dan pelatihan SP2TP revisi yang sekarang berubah nama menjadi Sistem Informasi Puskesmas (SIP) bertempat di hotel paviliun seulawah Banda Aceh dari tanggal 24 s/d 27 Mei 2016, peserta terdiri dari kasi/kasubbag yang mebawahi data dan informasi serta 1 orang petugas SIK di 23 Kabupaten/Kota Provinsi Aceh. Adapun rangkaian kegiatan ini dibuka oleh kepala Bidang Program dan Pelaporan dr. Hanif dan dilanjutkan dengan paparan/materi yang disampaikan oleh TIM SIP dinas kesehatan Aceh sesuai dengan pokok bahasan masing-masing yang sudah diperoleh pada saat TOT dijakarta, dihari terakhir masing-masing peserta dari dinas kesehatan kabupaten/kota membuat matrik atau rancangan Rencana Tindak Lanjut (RTL) diwilayah kerjanya masing-masing. 

👁 2553 kali

Berita Terkait